5 Pantai Tempat Surfing di Bali Yang Cocok Bagi Pemula

Share on whatsapp
Share on facebook
Share on twitter
Share on telegram
Share on email
Share on pocket

Surfing merupakan kegiatan mengasyikkan kesekian yang dapat dilakukan di pantai. Bali sebagai suatu pulau yang kaya pantai, memiliki beberapa opsi pantai yang dapat dijadikan tempat surfing. Namun, bagi para pemula, tidak semua pantai cocok untuk dijejal jika tidak ingin celaka.

Memilih pantai dengan bijak memperhitungkan tinggi, bentuk dan kekuatan ombak serta memperhatikan pula pinggiran dari pantai (apakah karang, batu atau hanya pasir) merupakan hal yang harus masuk dalam pertimbangan surfer pemula.

Biar enggak repot cari sana sini, berikut Backpack Buddy berikan list 5 pantai tempat surfing yang cocok bagi pemula:

1. Kuta

Pantai Kuta | Sumber gambar: Foto Wisata Indonesia

Pantai Kuta, selain padat akan turis, pantai ini juga sangat menjanjikan untuk dijadikan tempat surfing bagi pemula. Pantai ini menjadi sasaran pencinta olahraga surfing yang tak pernah dilupakan para pemburu ombak. Di sepanjang pantai Kuta ini terdapat berbagai macam spot surfing yang bisa dijelajahi dengan tingkat kesulitan dan tantangan yang berbeda dari tingkat yang pemula sampai profesional pun ada.

Maps: https://goo.gl/maps/SQa1gXAyLjdfsQ83A

2. Batu bolong

Pantai Batu Bolong | Sumber gambar: Kumparan

Pantai Batu Bolong yang terletak di Kecamatan Kuta Utara ini juga tempat yang cocok bagi surfer pemula. Ombak yang ada di pantai ini cenderung tebal dan bertenaga. Oleh situs In Da Surf Camp, ombak di pantai ini cocok untuk pemula dan pengguna longboarders.

Maps: https://goo.gl/maps/FMKaSXejCZaomDop7

3. Jimbaran

Pantai Jimbaran | Sumber gambar: Tempat Wisata di Bali

Pantai Jimbaran merupakan pantai selanjutnya yang sempurna bagi para surfer pemula. Pantai dengan pasir putih halus ini memiliki ombak yang lembut, selain itu tempatnya jarang ramai. Kekurangannya adalah ombak di pantai ini cenderung tidak konstan, dan hanya baik untuk surfing saat ombaknya cenderung besar.

Maps: https://goo.gl/maps/AGysJ9ZeeZLU4aMQ6

Baca Juga Perhatikan Tanda Bendera-bendera Berikut Saat Berlibur di Pantai atau Pantai di Uluwatu dengan Spot Sunset Terbaik

4. Kedungu

Pantai Kedungu | Sumber gambar: Bali Surf Tours

Pantai Kedungu yang terletak tidak jauh dari obyek wisata Tanah Lot ini menjadi pantai yang cocok bagi surfer pemula selanjutnya. Pantai indah dengan pasir hitam ini memiliki pinggiran pantai berkarang, tentunya para surfer baik yang pemula maupun yang profesional harus berhati-hati. Pantai Kedungu menawarkan ombak yang tebal dan juga bertenaga

Maps: https://goo.gl/maps/c7gHm261fKFjTTaq7

5. Seminyak

Pantai Seminyak | Sumber gambar: Tripadvisor

Pantai Seminyak, salah satu pantai dengan jumlah kunjungan turis yang tinggi dan terdapat banyak restoran, hotel dan toko disekitarnya. Pantai Seminyak memiliki ombak yang cenderung kecil dan sangat baik bagi para pemula untuk belajar.

Maps: https://goo.gl/maps/W7XHgPfxU1V9AVRs6

Jadi, itulah dia 5 pantai yang teman-teman Backpack Buddy bisa eksplor untuk belajar surfing. Pantai-pantai tersebut cocok dijadikan tempat belajar bagi surfer pemula.

Yuk, temukan lebih banyak tempat-tempat seru di Bali. Konsultasikan rute wisatamu dengan Backpack Buddy dengan klik disini . Konsultan kami siap membantumu menentukan rute seru buat liburanmu.

Share on whatsapp
Share on facebook
Share on twitter
Share on telegram
Share on email
Share on pocket

Leave a Comment

Related Posts