Berburu Sunset di Pantai Mengening

Share on whatsapp
Share on facebook
Share on twitter
Share on telegram
Share on email
Share on pocket

Pantai Mengening atau banyak orang menyebutnya “Tanah Lot KW” karena pantai ini mirip dengan Pantai Tanah Lot namun dalam versi kecil. Terletak di Desa Cemagi, Mengwi, Badung, pantai ini sering digunakan untuk lokasi preweding karena sunsetnya yang indah dan terdapat batu-batu karang yang kerap berpadu dengan ombak.

Akses menuju kesini gampang dilalui, namun jangan terjebak oleh rute yang diberikan Google Maps karena kalau salah rute kita akan dibawa ke jalan private sebuah villa. Untuk mendapatkan rute yang benar kalian klik rute ini ya!.

Sunset pantai mengening
Batu-batu karang sepanjang pantai Mengening dan sunset.

Di Pantai Mengening ini ada sebuah pura bernama Pura Gede Luhur Batu Ngaus. Sekilas mirip Pura Tahan Lot namun tidak terletak terpisah dari daratan. Ada cerita bahwa Pura Gede Luhur Batu Ngaus ini adalah istana dari Dewi Kemakmuran. Keberadaaannya berasal dari petunjuk ghaib yang diterima seorang warga yang dulu tinggal sekitar pura. Konon katanya di pinggir pantai ada Ida Bathara yang beristana. Keunikan pura yang memiliki piodalan setiap Purnama Jiyestha ini adalah adanya gua yang terhubung dari sisi kanan dan kiri batu karang di bawah pura. Lubang ini tidak bisa terlihat ketika ombak besar, namun saat sore hari akan terlihat.

Pantai mengening
Karang-karang besar disekitar pantai Mengening

Karang-karang ini mengingatkan kita pada tempat-tempat wisata lainnya seperti Waterblow di Nusa Dua, Angel Bilabong di Nusa Penida dan Broken Beach di Nusa Penida. Kalau kalian termasuk yang suka mabuk laut dan tidak bisa ke Nusa Penida, kalian bisa mengunjungi Pantai Mengening ini sebagai alternatif. Selain gratis, pantai ini masih belum banyak orang yang tahu.

Nah teman-teman backpacker kalau ingin ke tempat wisata yang suasananya tidak terlalu ramai, kalian bisa coba mengunjungi Pantai Mengening ini. Selain itu disekitarnya juga banyak pantai-pantai yang indah seperti Pantai Nyanyi, Pantai Kedungu, dan Pantai Tanah Lot.

Cek juga postingan kita sebelumnya tentang 4 Tips Berfoto Saat Solo Traveling dan Berburu sunrise terindah di Kintamani : Sukawana Sunrise ok!

Butuh informasi lebih lanjut? Kalian bisa berkonsultasi dengan kami disini.

Share on whatsapp
Share on facebook
Share on twitter
Share on telegram
Share on email
Share on pocket

3 thoughts on “Berburu Sunset di Pantai Mengening”

  1. Pingback: Hal Sepele yang tidak Boleh Dilakukan Saat Liburan ke Pantai | Backpack Buddy

  2. Halo kak … saya sudah pernah ke mangening, tapi bagaimana ke bawah menuju pantai yg ada karang2 ya? Ada jalan ke bawah yg dekat cafe, tapi terputus sebelum sampai bawah. Apakah ada jalan lain? Terima kasih sebelumnya

Leave a Comment

Related Posts