Selain terkenal dengan pantainya, Bali juga menyimpan potensi tempat wisata yang sejuk dan dingin, misalnya seperti pegunungan dan perbukitan. Dimana saja tempat wisata yang sejuk nan dingin tersebut? Berikut Backpack Buddy punya rekomendasinya.
Pulau Bali merupakan salah satu destinasi wisata yang terkenal akan pantainya. Namun, tidak hanya pantai, Bali juga memiliki potensi tempat wisata pegunungan dan perbukitan yang sejuk dan dingin. Dataran yang lebih tinggi seringkali menyimpan potensi memiliki tempat wisata yang sejuk dan dingin.
Berwisata ditempat dingin bagi sebagian orang tentu sangat mengasyikkan, selain sejuk, suasananya juga seringkali cocok untuk lebih dekat dengan alam sekitar dan juga berkomntemplasi dengan diri sendiri.
Bagi kalian yang lagi bosan ke pantai atau sedang ingin menikmati destinasi wisata yang sejuk dan dingin di Bali, berikut Backpack Buddy punya rekomendasi 5 tempat dingin yang bisa dikunjungi:
1. Danau Batur
Danau Batur merupakan danau kawah yang berlokasi Kabupaten Bangli. Lokasinya berada di dalam kaldera gunung berapi aktif, Gunung Batur namanya. Berada di ketinggian 1.050 meter di atas permukaan laut, cocok buat kamu yang mencari suasana sejuk.
2. Pura Ulun Danu Bratan
Objek wisata pura Ulun Danu Bratan sangat cocok untuk anda kunjungi jika anda menyukai keunikan arsitektur khas Bali, tata kebun dengan banyak jenis bunga, lingkungan alam yang masih alami dan tentunya sejuk. Pada siang hari kabut tipis mulai terlihat turun menutupi permukaan danau Bratan dan area perbukitan.
3. Kebun Raya Bali
Daerah dingin di Bali satu ini merupakan pusat penelitian keanekaragaman hayati dan konservasi. Di sini, kamu bisa menikmati udara sejuk sambil melihat aneka flora koleksi kebun raya. Tempat ini memiliki aneka flora khas kawasan timur Indonesia, anggrek, tumbuhan paku, begonia, dan tumbuhan obat.
Baca juga Jangan Lupa 4 Hal Ini Untuk Jaga Kesehatan Saat Berwisata Di Musim Hujan
4. Padang Bunga Kasna
Daerah dingin di Bali bukan hanya nyaman untuk wisatawan, namun juga untuk bunga kasna dan marigold (gemitir). Ada sebuah tempat di Karangasem yang punya hamparan ladang bunga gemitir yang indah! Kamu pun bisa mampir ke sini untuk sekedar mengabadikannya. Ladang bunga ini adalah milih warga setempat yang membudidayakannya. Tidak hanya dingin, spot foto yang terdapat di Padang Bunga Kasna inipun sangat melimpah.
5. Desa Pinggan
Terakhir, tidak ketinggalan, Desa Pinggan di Kecamatan Kintamani, Bangli. Daerah dingin di Bali ini adalah langganan wisatawan yang ingin melihat sunrise di Pulau Dewata. Untuk mendapatkan pemandangan terbaik, usahakan untuk tiba di desa ini sebelum matahari terbit. Lokasinya yang berada di ketinggian membuat suhunya dingin, sekitar 16 sampai 18 derajat Celcius. Sebanding dengan usahanya, kamu bisa menikmati pemandangan negeri di atas awan dan semburat keemasan sang surya yang baru muncul.
Nah teman-teman Backpack Buddy, itulah 5 tempat wisata dingin yang Backpack Buddy rekomendasikan untuk dikunjungi. Jangan lupa untuk selalu menjaga agar tubuh tetap hangat walaupun keadaan sekitar dingin, agar kegiatan berwisatanya tidak berakhir flu.
Berwisata ke tempat-tempat dingin memang sejuk dan juga seru. Mau lebih seru lagi? sini konsultasikan aja rute wisatamu dengan Backpack Buddy, klik disini yaa!
3 thoughts on “Rekomendasi 5 Tempat Dingin di Bali untuk Kamu yang Sedang Tidak Ingin ke Pantai”
Pingback: Hal Kecil yang Bisa Kamu Lakukan untuk Menjaga Lingkungan Saat Liburan | Backpack Buddy
Pingback: Situs yang Harus Kamu Tahu Jika Liburan ke Bali Selama Pandemi | Backpack Buddy
Pingback: Tempat Wisata di Bali dan Tiket Masuknya | Backpack Buddy