Wajib Dicoba Ketika Mengunjungi di Pantai Kuta

Share on whatsapp
Share on facebook
Share on twitter
Share on telegram
Share on email
Share on pocket

Pantai Kuta mungkin merupakan salah satu pantai yang tidak asing lagi buat kamu. Pantai ini memang sudah sangat terkenal, bukan hanya di kalangan turis lokal tapi juga mancanegara. Mungkin bagi para wisatawan yang datang ke Bali, mengunjungi pantai Kuta adalah salah satu hal yang wajib untuk dilakukan. Panoramanya yang sangat indah bisa menyihirmu untuk berlama-lama berada di pantai ini.

Jadi, berikut hal-hal yang bisa kamu lakukan selama berlibur di Pantai Kuta Bali:

Mengagumi matahari terbenam di pantai Kuta

Sudah sejak lama, pantai kuta menjadi spot sunset terbaik di Bali. indahnya pantai kuta sudah diakui ke berbagai belahan dunia. Menghabiskan sore dan menunggu terbenamnya matahari  di tepi pantai bisa menjadi aktivitas yang hampir semua pengunjung lakukan setiap hari di pantai ini. Kilauan matahari berwarna jingga keemasan bisa mengobati lelahmu hari itu. 

sumber: https://www.angkutkoper.com/

Belajar surfing

Selain menikmati indahnya sunset, kamu juga bisa melakukan surfing. Pantai Kuta sendiri terkenal dengan ombaknya yang tidak terlalu besar, hal ini sangat cocok bagi pemula yang ingin belajar surfing. Di sepanjang Pantai Kuta ada banyak yang menyewakan papan selancar dengan harga mulai dari Rp100 ribuan. 

ilustrasi

Kepang rambut ala anak pantai

Aktivitas unik yang bisa kamu coba di Pantai Kuta Bali adalah kepang rambut! Kamu bisa menyesuaikan model kepangan yang kamu pilih dengan outfit kamu hari itu. Proses pengerjaannya hanya butuh waktu sekitar 30 menit. cepat bukan? Mumpung lagi di Bali, memang tidak ada salahnya bukan memberikan tampilan baru ?

Nurul Hikmah/Okezone
sumber: https://news.okezone.com/

Tato temporer buat seru-seruan

Salah satu hal yang bisa kamu coba juga selama mengunjungi pantai kuta adalah memasang tato temporer. Jika kamu ingin nyobain rasanya punya tato, pilihan untuk nyobain tato temporer ini merupakan hal yang menarik untuk dilakukan. 

Kamu bisa menemukan banyak seniman lukis tato ketika berkunjung ke Pantai Kuta. Mereka biasanya berada di pinggir pantai dan menawarkan jasanya kepada setiap wisatawan. Ada aneka gambar atau pola yang bisa kamu pilih, dari yang sederhana sampai yang rumit. Selain itu, tato temporer juga bisa bertahan sampai satu bulan, lho. Untuk harganya sendiri cukup bervariatif, dari puluhan ribu hingga ratusan ribu, tergantung kerumitan gambar yang kamu pilih. 

Baca juga: Aktivitas Seru yang Bisa Kamu Lakukan di Ubud, Bali

Mencoba jasa Pijat

Aktivitas unik alternatif yang bisa kamu coba lakukan di Pantai Kuta Bali adalah pijat. Pijat bisa membantu kamu lebih rileks sehabis berjalan-jalan atau melakukan surfing.  Biasanya tukang pijat yang menawarkan jasanya di sekitar pantai. Harganya juga nggak mahal, kok. Bahkan kamu masih menawarnya, lho. Biasanya selain pijat mereka juga melayani lulur. Bahkan turis asing juga banyak yang minta dipakaikan krim tanning di punggungnya agar kulitnya tampak lebih eksotis. 

Ilustrasi

Melepas Tukik ke laut

Jika  kamu punya ketertarikan dengan alam dan ekosistem, kamu bisa ikutan melepas tukik atau anak penyu ke laut. Aktivitas ini merupakan aktivitas rutin yang dilakukan demi kelestarian penyu. Selain menyenangkan, ini juga bisa jadi alternatif wisata edukatif yang bisa kamu nikmati di Kuta, Bali. 

sumber: https://travel.tempo.co/

Kawasan Pantai Kuta Bali sendiri sudah ditetapkan sebagai area konservasi penyu. Pantai Kuta punya banyak karang yang cocok bagi tempat berkembang biaknya penyu. Setelah menetas penyu-penyu kecil ini akan kembali ke laut. Oleh karena itu, aktivitas melepas penyu atau tukik ini bisa menjadi pilihan yang seru untuk dilakukan.

baca juga: Manfaat Liburan Bagi Kesehatan Mental

Keliling Kuta Naik Delman

Hal yang kamu bisa coba selama berada di kawasan pantai Kuta adalah keliling kuta naik delman. Buat kamu yang malas jalan kaki, naik delman menjadi opsi yang menarik untuk dilakukan. Ada banyak delman yang berjajar rapi di dekat Pantai Kuta sehingga kamu tidak akan kesulitan menemukannya. Selain mengelilingi pantai, kamu juga bisa sekalian berkeliling Kuta untuk melihat suasana Bali sekaligus berbelanja pernak-pernik lucu sebagai oleh-oleh.  

sumber: https://www.viva.co.id/

itulah hal-hal yang bisa kamu coba ketika berkunjung ke pantai kuta, tentunya ada banyak destinasi lain yang bisa kamu kunjungi selama liburan di Bali kamu bisa menanyakan langsung dengan mengklik link ini

Share on whatsapp
Share on facebook
Share on twitter
Share on telegram
Share on email
Share on pocket

1 thought on “Wajib Dicoba Ketika Mengunjungi di Pantai Kuta”

  1. Pingback: 8 Hal Yang Perlu Diperhatikan Saat Berlibur Ke Pantai

Leave a Comment

Related Posts